Buka Account

Buka account di Marketiva AGEA sangat mudah, pengisian formulir membutuhkan waktu sekitar 5-10 menit saja. Harap memperhatikan hal-hal sepele tapi bisa berakibat fatal. Agar proses buka account marketiva lancar dan nyaman, patuhilah aturan umum yang berlaku diantaranya:
  1. Gunakan nama asli, karena nanti akan dilakukan verifikasi sehingga nama yang didaftarkan harus sesuai dengan nama yang tertulis di kartu identitas anda seperti SIM, KTP, atau Passport.
  2. Apabila nama anda hanya terdiri dari satu kata seperti Sugiharto, maka isikan di first name Sugiharto, middle initial dikosongkan, dan last name diisi dengan Sugiharto (first dan last name diisi sama yaitu Sugiharto).
  3. Gelar tidak usah ditulis, karena kalaupun ditulis nanti akan dihapus pada saat verifikasi.
  4. Alamat harus lengkap, usahakan ada nama jalan, nomor jalan, rt rw, kelurahan, kecamatan, kabupaten, kodepos. Penulisan alamat yang tidak lengkap akan dianggap tidak serius mendaftar dan bisa berakibat akun dihapus seketika.
  5. Contoh penulisan alamat yang lengkap: Jalan Kelapa Dua Raya No. 159B, Rt 201 Rw 010, Kelurahan Maju Jaya, Kecamatan Tirta Asri, Kabupaten Suka Maju, 15234, Jawa Barat. Apabila tidak ada nama jalan silakan ditulis lengkap Rt Rw nya.
  6. Alamat email harus masih aktif, silakan coba login dulu ke email anda untuk memastikan email tersebut masih aktif.
  7. Perhatikan juga alamat email @yahoo.co.id dengan @yahoo.com, pastikan tidak salah tulis karena kalau salah maka anda tidak bisa menerima email dari marketiva dan account akan dihapus kalau tidak bisa terima pesan di email.
  8. Perhatikan pilihan I want to open AGEA account as a corporation / organization and not as an individual JANGAN DICEKLIST! kecuali anda ingin mendaftar sebagai badan hukum.

Demikian beberapa hal yang perlu diperhatikan agar lancar pada saat anda buka account baru di marketiva.

Buka Account Marketiva

Selanjutnya silakan buka account Marketiva anda sekarang juga, modal gratis uang real $5 akan langsung masuk ke account anda dan diletakkan di desk Live Forex, dan untuk uang mainan atau virtual sebesar $10,000 akan berada di desk Virtual Forex. Untuk buka account Marketiva AGEA silakan isi formulirnya di:
https://www.agea.com/index.ncre?page=open-account

Untuk petunjuk cara buka account Marketiva AGEA selangkah demi selangkah dalam bahasa Indonesia dilengkapi dengan gambar, silakan kunjungi halaman:
http://start.agea.com/id/open-account-id/

Setelah buka account maka anda perlu verifikasi account dengan cara upload dokumen pengesahan berupa 1) Dokumen identitas seperti KTP, SIM, Passport; 2) Dokumen verifikasi alamat, yaitu semua dokumen resmi terbitan / cetakan / keluaran terbaru (tanggal terbit dokumen alamat tidak boleh lewat dari 6 bulan pada saat anda melakukan verifikasi) yang mencantumkan 3 (tiga) data berikut: 1) Nama lengkap anda; 2) Alamat lengkap; dan 3) Tanggal cetak / terbit dokumen. Contoh dokumen alamat yang bisa digunakan: NPWP, STNK, SKKB / SKCK, Surat keterangan domisili dari kantor kepala desa / lurah, buku tabungan, tagihan telepon / listrik / air dan sejenisnya, tagihan kartu kredit, tagihan asuransi, dan dokumen resmi lainnya.

Info lebih lanjut mengenai verifikasi account Marketiva AGEA bisa anda baca di:
http://marketiva.web.id/dokumen-verifikasi-marketiva-2012.html.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar